Melancongyuk - Danau buatan yang terdapat di Pangalengan ini terlihat memesona dan menawarkan sisi romansa bagi kawula muda. Namanya adalah Situ Cileunca, Dalam bahasa Sunda, situ berarti danau, sedangkan cileunca berarti pohon leunca. Meski namanya cukup unik, tetapi danau ini mempunyai banyak daya tarik bagi para wisatawan.
Salah satu pesona yang menjadi ciri danau ini adalah keberadaan sebuah jembatan berwarna merah yang membelah tengah-tengah danau. Oleh masyarakat setempat, jembatan tersebut diberi nama Jembatan Cinta. Sejatinya, Jembatan tersebut berfungsi untuk menghubungkan Desa Warnasari dan Desa Pulosari.
Berada di antara cantiknya panorama gunung-gunung yang mengelilinginya membuat danau ini terlihat memesona. Hal ini membuat Situ Cileunca menjadi lokasi favorit wisatawan, khususnya bagi muda-mudi yang memanfaatkan tempat tersebut untuk berfoto bersama pasangan.
Hasilnya, pemandangan yang didapat dari jembatan ini terlihat sangat indah. Sehingga mungkin ini alasannya jembatan tersebut bernama Jembatan Cinta. Asyiknya lagi, kita tidak dipungut bayaran jika ingin swafoto di jembatan yang mampu menahan beban sekitar 500 kg tersebut.
Waktu yang tepat untuk mengunjungi danau ini pada musim kemarau. Sebab pemandangan danau akan terlihat semakin indah bila air dalam keadaan surut. Saat sedang surut, air danau akan terlihat bersih dan begitu bening, sehingga warna hijau rumput dan ikan yang hidup di dasarnya dapat jelas terlihat.
Sisi romantis dari danau ini juga dapat kita temui dengan menggunakan perahu. Di dekat jembatan banyak perahu-perahu yang disewakan untuk mengantarkan pengunjung berkeliling, menikmati pemandangan sekitar Situ dari dekat. Berperahu bersama kekasih sembari menikmati indahnya pemandangan tentu jadi momen yang membahagiakan.
Danau Buatan Ini Cocok untuk Memadu Asmara
4/
5
Oleh
MIR