Melancongyuk - Terletak di Kepulauan Pemba, Tanzania - Afrika, terdapat sebuah resort unik yang juga terbilang ekstrim. Hotel bernama 'Manta Resort' ini menwarkan sensasi menginap sambil menikmati keindahan alam bawah laut di kedalaman 4m.
Mengusung konsep underwater, tanpa menyelam, para tamu dapat menikmati pesona keindahan bawah laut sambil bersantai di atas ranjang mereka.Bahkan kalau sedang beruntung, Kamu bakal melihat ikan langka Coelacanth terlihat dari jendela kaca kamar yang lebar.
Resort ini berjarak sekitar 250 meter dari garis pantai. Konsep hotel mengapung ini dirancang oleh Mikael Genberg, insinyur asal Swedia. Struktur bangunan underwater ini terdiri dari 3 lantai dengan dek atap. Kamar mandi dan area lounge di permukaan laut dan kamar tidur di lantai dasar.
CEO The Manta Ltd, Mathew Saus mengatakan, "Sejauh ini, para tamu memberikan tanggapan yang positif, bahkan mengaku sangat bahagia dan kagum dengan pemandangan bawah laut yang tersedia."
Tarif sewa kamar per malam di Manta Resort senilai 1.500 USD (sekitar 20juta rupiah) untuk 2 orang atau 900 USD (sekitar 12 juta rupiah) untuk 1 orang.
Menginap Sambil Menikmati Pemandangan Bawah Laut di Manta Resort' Tanzania
4/
5
Oleh
MIR