Aceh Culinary Festival 2018 Siap Bikin Inovasi Baru


Melancongyuk -  Aceh Culinary Festival kembali dihelat tahun ini dengan mengangkat tema " New Traditional: Look Good, Taste Good" . Festival kuliner yang telah menjadi agenda tahunan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh ini adalah salah satu unggulan dalam 100 event wisata wonderful Indonesia yang diluncurkan oleh Kementerian Pariwisata.

#AcehCulinaryFestival2018 diharapkan dapat menjadi katalisator dalam industri kuliner di Aceh, sehingga kekayaan cita rasa lokal bisa menjadi tuan rumah di daerahnya sendiri. Hal ini mengacu pada pesatnya perkembangan tren kuliner yang didominasi makanan internasional.

Lebih dari 100 pelaku usaha kuliner, pengamat serta komunitas penikmat dan hobi, akan berpartisipasi dalam perayaan kuliner Aceh ini. Semuanya akan berkontribusi dalam pelestarian budaya kuliner Aceh serta menciptakan berbagai menu inovasi yang menggabungkan cita rasa Aceh dengan berbagai unsur kuliner dunia.

Acara yang akan diselenggarakan pada 4 – 6 Mei 2018 di Lapangan Blang Padang Kota Banda Aceh ini akan mengundang sejumlah chef ternama.

" Para chef akan unjuk kebolehan menampilkan inovasi dan kreasinya dalam mengolah kuliner khas Aceh agar menjadi sajian yang memiliki tampilan premium dalam balutan konsep fine dining. Skil memasak ala chef dengan kemampuan gastronomy molecular hingga standar Michelin Star (penghargaan di bidang kuliner kelas dunia) akan disuguhkan," demikian keterangan pers yang diterima Dream.co.id, Selasa 14 April 2018.

Workshop Food Stylist, Food Photography, dan Foodpreneur menghadirkan pakar serta praktisi yang ahli di bidangnya akan digelar secara gratis bagi para pengunjung yang mendaftar. Selain itu, khanduri tetap menjadi suguhan wajib. Bagi pengunjung yang beruntung, aneka ragam hidangan khas Aceh dapat dinikmati secara gratis.

Pengunjung yang memiliki kemampuan food photography dan food stylist juga bisa mengikuti kompetisi food photography tematik dan food styling challenge yang akan digelar di lokasi acara setiap hari dengan hadiah jutaan rupiah. Tahun ini para tenant pengisi stand pameran juga akan memperebutkan gelar tenant terbaik pelestari budaya kuliner dan tenant dengan inovasi kuliner terbaik berhadiah total Rp10 juta.

Festival yang digelar selama tiga hari ini akan semakin meriah dengan penampilan berbagai pertunjukan seni budaya Aceh, para penyanyi dan penulis lagu berbakat Indonesia, hingga kelompok musik Fusion Ethnic yang kiprahnya telah sampai ke panggung Java Jazz.

Related Posts

Aceh Culinary Festival 2018 Siap Bikin Inovasi Baru
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.