Tanjung Lesung Banten, Cantik Tapi Anker


Melancongyuk - Liwungan Island kalo kata orang luar negri sedangkan kalau orang indonesia sih nyebutnya pulau liwungan. setuju gak.? hehe....  Oke perjalanan kali ini saya akan memberikan informasi mengenai Rute, Harga, dan Lokasi pulau Liwungan. Jadi mohon dibaca sampai habis yah, menurut cerita yang beredar, pulau kecil yang masih alami dan cantik ini pernah dijadikan lokasi syuting layar lebar Pulau Hantu 2.

Liwungan memiliki luas sekitar 49ha terletak di desa Citeureup kecamatan Panimbang kabupaten Pandeglang atau biasa dikenal dengan daerah tanjung lesung banten. Dengan memiliki luas pulau yang tidak terlalu besar dan merupakan salah satu pulau yang pernah menjadi spot beberapa scene di layar lebar, pulau ini memiliki daya tariknya sendiri.

Hanya terdapat 1 keluarga yang bertempat tinggal di pulau ini, tidak ramai dengan penduduk seperti pulau-pulau lainnya. Menurut ibu ramboo *nama saya samarkan* banyak peraturan yang tidak boleh dilanggar ketika kita sedang berkunjung ke pulau Liwungan. 

Beberapa diantaranya adalah, tidak boleh mendirikan tenda jauh dari jangkauan pengawasan ibu ramboo, kemudian ketika waktu maghrib akan tiba dilarang bermain di pantai, dilarang jalan-jalan ke area hutan ketika sedang gelap, dan yang paling penting Tidak boleh membawa wanita hanya satu orang untuk bermalam di pulau liwungan. 

Kebetulan pada saat itu saya dan teman teman hanya membawa 1 orang wanita jadi kami berlima sempat dilarang untuk bermalam di Liwungan. Kemudian kami diskusi dengan ibu ramboo untuk mendapatkan ijin dari beliau, karena ga mungkin juga kita balik lagi. Pada akhirnya kami mendapatkan ijin dari beliau dengan syarat, wanita tidak boleh tidur bareng dengan yang lain dengan kata lain harus tidur sendiri di tenda.

Memiliki banyak persyaratan yang tidak boleh dilanggar menurut ibu ramboo pulau liwungan ini masih cukup angker atau kramat bagi warga sekitar. Karena pada camp area terdapat makam petilasan tokoh Banten yang dianggap kramat bagi warga sekitar. Tapi ya selama kita sopan dan tidak menganggu aman aman ajah kok, asal jangan bawa niatan jelek ke pulau liwungan.

Related Posts

Tanjung Lesung Banten, Cantik Tapi Anker
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.