Mengenal Karuang, Masakan Khas Suku Dayak Maanyan


Melancongyuk - Karuang merupakan salah satu masakan khas dari suku Dayak Ma'anyan yang berada di wilayah Kabupaten Barito Selatan dan Kabupaten Barito Timur.

Masakan yang juga dikenal dengan sebutan Kalumpe ini merupakan salah satu makanan favorit suku Dayak Ma’anyun dan dikenal dengan rasanya yang lezat dan gurih.

“Karu'ang merupakan masakan yang terbuat dari daun singkong yang ditumbuk hingga halus, dan kemudian dimasak menggunakan bumbu masakan yang alami,” kata ahli kuliner Suku Dayak Ma'anyan, Welnitha di Buntok, Barito Selatan, kemarin (9/2).

Adapun cara membuat masakan ini cukup mudah, awalnya daun singkong ditumbuk sampai halus menggunakan lesung atau lehung dalam bahasa ma'anyan.Kemudian dimasak menggunakan bawang putih, bawang merah, lengkuas, dan serai, serta kayu manis.

"Dalam masakan itu biasanya ditambah dengan terung kecil dan bulat bentuknya atau dalam bahasa Ma'anyan teung pipit, atau sulur," ucapnya.

Setelah setengah matang, dimasukkan cabe rawit, dan santan sambil diaduk hingga matang. Habis itu, Karu'ang sudah siap untuk dihidangkan.

Menurutnya, masakan ini sangat enak ditemani dengan sambal terasi, dan ikan asin yang digoreng.
Bukan hanya favorit dikalangan suku dayak Ma'anyan saja, akan tetapi sudah banyak dijumpai di sejumlah warung makan di wilayah Kalteng ini.

Related Posts

Mengenal Karuang, Masakan Khas Suku Dayak Maanyan
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.