Lagi Hits, Kandang Godzilla Ini Jadi Destinasi Wisata Baru di Tangerang


Melancongyuk - Bosan dengan keramaian kota Jakarta? Cobalah datang ke daerah Tangerang, Banten. Selain banyak wisata kuliner, Tangerang juga memiliki beberapa tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan, salah satunya adalah Tebing Koja. Ya, Tebing Koja atau Kandang Godzilla ini memang tengah hits dikalangan anak muda. Maka, tak heran bila ratusan wisatawan mengunjungi tempat ini setiap harinya. Banyak dari Anda yang mungkin penasaran mengenai sebutan lain dari nama tempat wisata ini, yaitu Goa Godzilla. Oleh karena itu, sebelum mengunjungi Tebing Koja, ulasan berikut akan memberikan beberapa informasi terkait Tebing Koja.

Tebing Koja atau Kandang Godzilla, Wisata Hits di Tangerang

1. Lokasi Tebing Koja

Tebing Koja atau Kandang Godzilla berada di Desa Cisuka, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang. Belum banyak yang tahu bahwa Tebing Koja dulunya adalah bekas tambang yang kini sudah ditinggalkan. Harga tiket masuknya pun amat terjangkau, yakni Rp. 2.000 saja.

Tebing-tebing menjulang tinggi dengan kolam di bawahnya menjadi pemadangan yang menakjubkan sekaligus unik. Pemandangan seperti inilah yang membuat Tebing Koja eksis sehingga banyak muda-mudi yang datang untuk menyaksikan ke-eksotisannya tersendiri secara langsung.


2.Tak Seseram Namanya, Lho!

Nama lain dari Tebing Koja, Kandang Godzilla, memang terdengar sedikit menakutkan. Akan tetapi, apakah kondisinya semenyeramkan namanya? Tentu saja tidak. Kandang Godzilla ini justru memiliki pemadangan sekitar yang begitu asri nan eksotis. Selain untuk menarik para pengunjung, dinamai Kandang Godzilla atau Goa Godzilla karena tempat wisata ini dikelilingi banyak tebing tinggi, kolam air alami, hamparan hijaunya sawah, dan deretan pepohonan rimbun layaknya berada di habitat asli Dinosaurus atau Godzilla.

3. Berburu Sunrise dan Sunset

Agar liburan ke tempat ini lebih berkesan, cobalah datang saat golden hour, baik matahari terbit atau matahari terbenam. Jika berburu sunrise, maka suasana pedesaan bisa semakin terasa karena segarnya udara dan kabut tipis yang menghiasi keadaan di sekitar Tebing Koja ini. Selain sunrise, Anda juga bisa menikmati eksotisnya matahari terbenam dari Kandang Godzilla dengan suasana hangatnya. Meski begitu, Kandang Godzilla tetap terlihat memesona, baik saat sunrise ataupun sunset. Yang paling penting adalah, jangan lupa untuk berfoto ria saat golden hours. Dijamin hasil fotonya kece nan epic!

Related Posts

Lagi Hits, Kandang Godzilla Ini Jadi Destinasi Wisata Baru di Tangerang
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.