Melancongyuk - Kalau selama ini pengalaman wisata anda kurang ‘menantang’, sepertinya perjalanan ini patut dicoba. Pasalnya, wisata ini bisa dibilang ‘mengerikan’. Berisi 8.000 mayat dalam pemakaman bawah tanah.
Sebuah pemakaman di Palermo Italia ini punya 8.000 mayat yang diawetkan dalam bentuk mumi dan dipajang. Ada yang dalam peti, duduk, hingga berdiri di dinding-dinding tempat ini. Namanya Capuchin Monastery bangunan bawah tanah yang terletak di Palermo, Italia.
Bukan terlarang, pemakaman bawah tanah adalah tempat wisata yang bisa dikunjungi siapa saja. Mayat yang berjejer di tempat ini berasal dari biarawan serta tokoh masyarakat setempat yang sudah lama meninggal, ada pula ruang khusus wanita, virgin, dan anak-anak.
Yang tertua, diperkirakan telah meninggal pada abad ke-15 hingga 16. Milik seorang biarawan bernama Silvestro da Gubbio. Salah satu koleksi terbaru bahkan baru berusia dua tahun bernama Rosalia Lambrado, sebelum akhirnya dibalsem pada 1920.
Jenazah Rosalia ini disebut salah satu yang ‘terbaik’. Maksudnya dalam hal perawatan dan kondisi yang cukup cantik, hingga sering disebut banyak orang sebagai Sleeping Beauty.
Proses menjadikan mumi pada setiap mayat ini sangat tradisional. Mayat diletakkan di atas rak dan dibiarkan mongering hingga seluruh cairan tubuhnya keluar. Setahun kemudian, mayat yang kering akan disiram dengan cuka sebelum dipakaikan busana terbaiknya.
Dan para mayat pun diposisikan di tempat terbaik untuk bertahan selamanya di Capuchin Monastery. Tempat ini pun jadi museum mayat yang paling terkenal di dunia.
Awalnya, penemuan 45 mayat dengan kondisi lengkap ditemui di Capuchin mengundang banyak perhatian. Sedikit demi sedikit Capuchin pun menerima semakin banyak mayat hingga akhirnya pada 1783, tempat ini menerima penguburan kepada siapa pun yang memintanya.
Sampai pada akhirnya tempat ini memutuskan untuk tutup menerima mayat pada 1880, kecuali dua mayat yang diterima awal abad 20-an. Yakni tubuh Giovanni Paterniti, Wakil Konsul USA pada 1911 dan Rosalia. (sportourism)
Berani Coba, Wisata Pemakaman Bawah Tanah Berisi 8.000 Mayat?
4/
5
Oleh
MIR