Melancongyuk - Bagi anda yang tinggal di kawasan Jakarta Utara mungkin tidak akan asing dengan Danau Sunter. Danau yang terkenal dengan kesan kotor ini mulai berbenah diri dalam menyambut penyelenggaraan ‘Festival Danau Sunter’.
Festival ini nantinya akan diselenggarakan pada Minggu, (25/2/2018), yang dimulai dari pukul 16:00-17:00 WIB.
Akan ada banyak olahraga air yang ditampilkan mulai dari renang, dayung hingga ski. Selain itu, ada juga flyboard (terbang melayang diatas danau) dan lomba perahu karet yang memacu adrenalin.
Sedangkan di bagian tepi danau, pengunjung akan dihibur dengan hiburan musik, yang akan mengajakmu bergoyang mengikuti irama lagu.
Namun masih ada pertunjukan lain yang tak kalah menarik. Karena pada puncak acara, pengunjung akan melihat pertandingan antara Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Mereka akan masuk ke danau dan beradu kemampuan. Sandiaga akan berenang, sedangkan Susi akan menunggangi paddleboard. Pertunjukan ini pastinya akan seru. Karena, keduanya akan beradu cepat dalam melintasi danau yang terletak di Jakarta Utara tersebut.
Selama ‘Festival Danau Sunter’, Jln. Danau Sunter yang terletak di bagian Utara akan ditutup. Jalan itu akan diisi dengan sejumlah kios yang menjual berbagai menu laut. Selain itu, akan ada juga beraneka makanan khas Nusantara.
Catat! akan Ada Atraksi Air Seru di 'Festival Danau Sunter'
4/
5
Oleh
MIR