Berkunjunglah ke Bukit Seroja, Saksikan Keindahan Wonosobo yang Berbeda


Kabupaten Wonosobo di Jawa Tengah dianugerahi alam pegunungan yang cantik. Berbagai objek wisata alam mereka miliki dan salah satu yang sedang jadi perbincangan adalah Bukit Seroja.

Bukit ini berada di Desa Maron, Kecamatan Garung, Wonosobo. Letaknya berada tepat di atas Telaga Menjer. Tak pelak, Bukit Seroja bak pemandu bagi traveler yang ingin memuaskan mata memandangi telaga dari punggungnya.

Salah satu yang dinantikan para traveler pecinta alam ketika berada di Bukit Seroja adalah keindahan matahari terbit. Ia seperti menyembul perlahan di atas Telaga Menjer yang kemudian memunculkan warna-warna alami yang memanjakan mata dan menenangkan diri.

Bila cuaca sedang cerah, Bukit Seroja seperti mempersilakan traveler untuk menyaksikan Kota Wonosobo sejauh mata memandang. Seakan melengkapi pemandangan Telaga Menjer berlatar belakang Gunung Sindoro dan Gunung Kembang.


Bagaimana menuju ke sana?

Dari Kota Wonosobo ambillah jalur Wonosobo-Garung atau Wonosobo-Dieng. Menurut laman dieng.me, sesampainya di Pasar Garung yang berjarak sekitar 8 kilometer dari Kota Wonosobo terdapat pertigaan di kiri jalan yang ada gapuranya. Lalu masuk ke jalan tersebut dan telusuri sejauh 3-4 kilometer hingga traveler menemukan petunjuk pintu masuk Wisata Alam Bukit Seroja.

Namun, sebelum sampai ke Bukit Seroja, traveler akan melewati Telaga Menjer. Berhentilah sebentar dan nikmati pemandangan telaga tersembunyi di Wonosobo ini.

Destinasi wisata alam yang satu ini semakin dikenal. Kondisi tersebut membuat pemerintah daerah setempat dan penduduk lokal bekerja sama untuk mengelolanya. Maka, traveler akan menemukan panggung-panggung bambu bikinan warga setempat yang mempercantik lokasi ini. Tentu saja, itu tempat Anda berswafoto.(traveltodayindonesia)

Related Posts

Berkunjunglah ke Bukit Seroja, Saksikan Keindahan Wonosobo yang Berbeda
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.